BIN, TOBOALI-Dalam rangka kesiapan pengamanan Pemilu 2024, Kabupaten Bangka Selatan menggelar Apel Akbar Linmas, Senin (05/02/2024) pukul 10.00 WIB.
Acara tersebut dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk Bupati Bangka Selatan, Riza Herdavid, Wakil Bupati, Debby Vita Dewi, Ketua DPRD, Erwin Asmadi, Kajari Riama Sihite, Dandim 0432/Basel, Gani Rachman, Kapolres, AKBP Trihanto Nugroho, dan sejumlah pejabat tinggi lainnya.
Kapolres Bangka Selatan, AKBP Trihanto Nugroho mengatakan, apel ini dilaksanakan untuk memastikan kesiapan anggota Linmas dalam menjalankan tugas pengamanan di Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada pelaksanaan Pemilu Tahun 2024.
“Kehadiran Forkopimda Kabupaten Bangka Selatan serta instansi terkait lainnya menunjukkan komitmen bersama untuk menciptakan Pemilu yang aman dan damai,” ujar AKBP Trihanto Nugroho.
Lanjut Kapolres, apel tersebut dimulai dengan pembukaan, diikuti oleh pimpinan Apel memasuki lapangan Apel dan penghormatan umum kepada pimpinan Apel. Pimpinan Apel memberikan amanat, sementara laporan kesiapan anggota Linmas disampaikan sebagai bagian dari rangkaian kegiatan.
“Pengecekan pasukan Apel diikuti oleh Forkopimda, dan pembacaan doa menjadi momen sakral sebelum pelaporan kembali kepada pimpinan Apel.” tegas Kapolres.
Setelah serangkaian kegiatan, Apel Akbar Linmas selesai dilaksanakan pada pukul 10.30 WIB. Diharapkan, kekompakan dan solidaritas yang terbangun melalui kegiatan ini dapat menjadi fondasi kuat dalam menjaga keamanan selama pelaksanaan Pemilu Tahun 2024.
Kegiatan serupa juga dilaksanakan oleh Polsek Payung, Polsek Simpang Rimba, dan Polsek Lepong di tempat masing-masing.(Yudi)