Aksi Damai, URC PGK Minta Grab Stop Rekrut Driver Baru

oleh -
oleh

BIN, Pangkalpinang – Puluhan Driver Ojek Online Yang Tergabung Dalam URC (Unit Reaksi Cepat) PGK Melakukan Aksi Damai Di Titik NOL Kilometer Kota Pangkalpinang Kamis (27/01/2022) pagi. Dalam aksi tersebut, massa menuntut pihak grab untuk berhenti membuka pendaftaran driver baru.

Revi Setiawan Ketua URC Pangkalpinang selaku koordinator aksi damai mengungkapkan ada 16 komunitas dari 3 Aplikator yaitu Gojek, Grab, dan Driver Online yang beranggotakan sekitar 500 pengendara yang tergabung dalam URC PGK.

Revi mengatakan, Aksi ini dilakukan dengan massa yang terbatas, dikarenakan tidak ingin mengganggu pelayanan terhadap konsumen.
“Jadi disini kami sengaja membatasi massa yang mengikuti aksi ini karena kalau banyak yang ikut aksi, kami takut mengganggu pelayanan terhadap konsumen,” ujar Revi.

Revi menambahkan, para driver ojol menjadi resah karena aplikator grab yang mengambil kebijakan untuk terus melakukan perekrutan driver baru yang berdampak pada penghasilan para driver.

“Selama ini kami sudah cukup diam, sejak tahun 2020 lalu kami sudah meminta kepada pihak Grab untuk membatasi perekrutan driver baru, tapi pada kenyataannya pihak Grab terus menerus membuka pendaftaran driver baru,” ungkap Revi.

Revi dan para driver ojol lainnya berharap pihak grab segera menghentikan perekrutan driver baru. Agar penghasilan yang didapatkan bisa sesuai dengan yang diharapkan para driver.

Ditengah aksi damai yang sedang berlangsung, hadir Anggota Komisi II DPRD Kota Pangkalpinang, Rio Setiady. Ia mengapresiasi aksi yang dilakukan para driver ojol dengan Damai, rapi, santun dan teratur.

“Saya mengapresiasi rekan-rekan yang menyampaikan aspirasi secara damai, santun, dan teratur. Ini aset kita di kota pangkalpinang. Kita berharap, aspirasi ini disampaikan dengan baik sesuai dengan aturan yang berlaku,” ujar Rio.

Rio mengatakan bahwa dirinya menampung aspirasi para driver ojol, dan akan menyampaikan apa yang menjadi keluhan para driver ojol sesuai dengan kewenangannya pada rekan-rekan di komisi II DPRD Kota Pangkalpinang.

“Saya sudah berkoordinasi dengan bang Revi, aspirasi kawan-kawan sudah kami tampung . Dan harapannya kedepan tidak ada gejolak lagi agar kawan-kawan bisa mencari nafkah dengan tenang. Jadi, kawan-kawan tidak perlu khawatir,” tambah Rio.

Rio berpesan kepada rekan-rekan URC PGK untuk tetap bekerja melayani konsumen dengan baik dan menjaga suasana tetap damai dan tentram.

Dibawah pengamanan Anggota Polres Pangkalpinang, Aksi damai berlangsung tertib tanpa ada tindakan anarkis dengan menerapkan protokol kesehatan covid 19. (Ochin/Bor)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.